Siap nggak kamu menggunakan Ponsel QWERTY ??
Booming akhir-akhir ini dengan Keypad QWERTY masih aja berlanjut, Mulai dari blackberry, Samsung, NOkia, Motorola bahkan ponsel China juga ikut-ikutan menganut keypad QWERTY.
Yang menjadi pertanyaan adalah Siap nggak kamu memakai ponsel dengan keypad model QWERTY?, karena terus terang saya melihat banyak yang bingung dengan keypad QWERTY ini, padahal hanya perlu waktu 1 hari koq untuk mencoba Ketik -ketik tombolnya.
Artikel ini sengaja saya tulis, karena setiap kali terjadi pembelian ponsel QWERTY banyak yang datang balik menanyakan bagimana jika..., gimana untuk...
Jadi ponsel QWERTY ini saya lihat koq malah bikin susah, bukannya bikin lebih mudah. Sebenarnya Keypad QWERTY ini sama saja dengan keypad yang biasa kebanyakan, hanya penempatan hurufnya saja sekarang jadi satu satu, dan jika ingin mengetikan symbol kamu mesti ketik tombol "ALT" dulu baru bisa mengetikan tanda symbol.
Untuk pemakai tombol QWERTY ini sebaiknya mengunakan 2 jari jempol, karena memang tombol QWERTY ini udah di desain sedemikian rupa agar lebih mudah untuk pengetikan, Keypad QWERTY sebenarnya di desain untuk profesional muda yang sangat mobile.
Makanya untuk merk Nokia awal mulannya tipe E-series yang menganut sistem QWERTY. Sengaja ARtikel tentang Keypad QWERTY ini saya tulis, sehingga kamu bisa mempertimbangkan bahwa kamu sudah siap dengan keypad model QWERTY ini, Yang biasa menggunakan Keypad standar sampai hapal luar kepala cara pengetikan SMS hanya dengan 1 Jari Jempol, sangat perlu di perhatikan Artikel ini, jangan aktifitas SMS kamu jadi terganggu, karena Keypad QWERTY ini.
Yang sudah biasa SMS sambil mengendarai mobil atau Motor sendiri juga sering mengeluhkan dengan gaya Keypad QWERTY ini, biasanya hanya perlu 1 jari jempol untuk mengetik sekarang 2 jari jempol.
Semoga Artikel saya ini bisa menjadi masukan bagi kamu yang ingin memilih ponsel QWERTY.
Regrads
Nan-Yang