Traffic = $$ /Rp ?? Belum tentu lho, Yang Bener Traffic + Kata-Kata = $$/Rp
Kenapa saya tulis artikel tentang yang satu ini, karena memang disalah satu situs saya dengan traffic yang sengaja saya cari sebanyak-banyaknya malah tidak mendapatkan rupiah, padahal dibandingkan dengan traffic yang kemarin-kemarin blog yang sama malah pesanan datang terus, aneh juga.
Memang sih blog saya itu baru diganti tampilannnya, dan trafficnya naik 3 kali lipat bertambah dibanding dengan minggu kemarin tampilan lama, tapi pesanan malah menurun :(. Terus terang saya bingung juga dengan masalah ini, karena para Master Internet Marketing sering mengatakan Traffic = $$ kalo saya sih Rupiah aja dech.
Sudah coba diblog saya dengan mencari traffic sebanyak-banyaknya tetapi tidak menjamin Rupiah akan datang, perlu diketahui traffic saya original dari Search Engine Google bukan dari Link-link yang saya tinggalkan.
Berarti yang datang ke situs saya adalah orang yang benar-benar tertarget khan?? Kenapa situs saya loyo Rupiah-nya :(, tapi itu bukan masalah bagi saya karena saya dapet satu pelajaran, bahwa Traffic yang banyak tidak menjamin Rupiah yg besar.
Mungkin rumus untuk mencari Rupiah adalah, Traffic + Content (kata-kata) yang bagus = Rupiah/$$ :), dan tentunya masih ada faktor-faktor lain yang menjadi pendukungnya dan saya masih terus mencari rahasia-rahasia itu, bagimana dengan anda ?? jika sudah tahu rahasianya boleh donk di share di blog ini, hahahaha.
Semoga Artikel ini bermanfaat bagi anda
Regrads
Nan-Yang