Monday, September 07, 2009

Cara Setting GPRS/3G di POnsel Samsung GT-C6625- Samsung Valencia

Posted by Nan-Yang on Monday, September 07, 2009

Cara Setting GPRS/3G di POnsel Samsung GT-C6625- Samsung Valencia

Setting GPRS Samsung Valencia
Terus Terang saya nggak begitu yakin juga untuk menulis artikel dengan judul diatas, mau tahu kenapa?? Pertama sejak menjual Samsung GT-C6625 A.k.a Samsung Valencia saya hanya menginstall aplikasi-aplikasi bawaan dari memory-nya, dan hanya memasukan mp3, gambar dan video ke dalam memory-nya.

Jadi untuk settingan GPRS atau 3G terus terang belum pernah secara langsung menyettingnya, tetapi tenang saja karena setiap artikel yang saya tulis disini sudah melewati bagian test dari saya, hehehe

Di artikel kali ini saya tidak akan menulis langkah-langkah secara detail misal buka menu ini, kemudian pilih menu itu dan seterusnya. Karena untuk penyettingan GPRS/3G di ponsel Samsung Valencia ini sebenarnya sudah secara langsung diatur oleh gadget ini.

Misalnya anda menggunakan Kartu Telkomsel, dengan sendirinya gadget ini dan hampir rata-rata ponsel samsung langsung mendeteksi kartu apa yang sedang anda gunakan, kemudian gadget ini langsung menyesuaikan koneksinya dengan kartu anda.

Ini sudah dicoba oleh konsumen saya langsung, awalnya dipakai kartu Telkomsel - Simpati dan berhasil, karena harga koneksi memakai kartu simpati lebih mahal, akhirnya dia menganti kartunya pada saat itu juga dengan Kartu IM3, tanpa ada penyettingan cuma daftar kartu Im3-nya kemudian restart gadgetnya, Koneksi kemudian dilanjutkan.

Jadi untuk pemakai Samsung C6625, jangan dipusingkan dengan hal-hal sepele seperti ini, Harga ponsel ini saya rasa sudah mewakili kinerja Gadget ini. jadi kita tidak usah susah payah untuk memikiran hal-hal yang sebenarnya gampang.

Hanya perlu dicatat saja, yang paling penting untuk menggunakan GPRS/3G di ponsel manapun adalah Bahwa kartu anda GPRS dan 3G nya sudah diaktifkan, dan satu hal yang paling penting lagi dan yang perlu anda perhatiakan adalah bahwa pulsa dikartu anda cukup untuk ber- GPRS dan 3G. hahahaha

Regards
Nan-Yang

Previous
« Prev Post