Masalah Nokia E63/E71/E72 (Symbian) Yang Nggak Bisa Kirim SMS
Alow Kawan ... dah Lama nggak update Blog ini terasa Sepi juga, Kali ini saya menyempatkan sedikit waktu untuk menulis artikel baru untuk di Upload ke Blog ini.
Akhir-akhir ini nggak tahu kenapa banyak konsumen yang mengeluh tentang ponsel-nya khususnya Nokia Type E63/E71/E72 secara tiba-tiba tidak bisa mengirim SMS.
Kasus Pertama terjadi sekitar 1 bulan lalu, pertama saya pikir hanya masalah jaringan 3G saja, kemudian saya pun men-setting ponsel Nokia E63/E71/E72 ke Jaringan GSM saja alias 2G.
Setelah saya coba, tetap saja nggak mau kirim sms tuh Nokia E63/E71/E72, akhirnya saya pun mengganti kartu lain, ternyata masalahnya juga tetap aja nggak bisa hilang. Ganti SMS center juga nggak mempan.
Masalah Nokia E63/E71/E72 tetap saja nggak mau Kirim SMS, akhirnya saya meminta izin dulu ke Customer saya untuk memformat Ponsel tersebut.
Cara Formatnya adalah menggunakan Kode *#7370#, kemudian Ponsel meminta Kode Kunci yang biasanya kode standarnya atau defaultnya "12345". Bisa juga melalui Menu Pengaturan Awal.
Setelah Ponsel diformat dan settingan waktu dan tanggal sudah selesai saya coba lagi untuk mengirim SMS, dan ternyata Masalah Selesai.
Hari berikutnya Masalah Nokia E63/E71/E72 (Symbian) Yang Nggak Bisa Kirim SMS ini terus aja bertambah, saya pernah menanyakan langsung ke Bagian Nokia katanya sih ini Masalah Virus.
Terus terang cara saya diatas bisa dikatakan suatu cara yang kurang Smart, Masa hanya Virus saja mesti di Format seluruhnya ?? NO ... No ... No...
Sampai Sekarang saya terus mencari solusi untuk Masalah Nokia E63/E71/E72 (Symbian) Yang Nggak Bisa Kirim SMS ini tanpa Mem-format POnsel, tapi sampai sekarang masih belum Ketemu :(
So kawan ... Jika Kamu sudah ada Solusinya bisa dibagi-bagi ke blog ini, supaya teman-teman lain tidak melakukan cara Tidak Smart seperti yang saya lakukan diatas.
Regrads
Nan-Yang